Senin, 24 Juni 2013

PPDB SD TAHUN 2013 DI SDN KALIRUNGKUT I/264

PPDB SD Tahun 2013 di SDN Kalirungkut I/264 dilaksanakan serentak dengan SDN lainnya di Kota Surabaya, yaitu mulai pukul 08.00 WIB tanggal 24 Juni 2013.

Dalam PPDB SD tahun 2013 ini, calon wali murid baru kelas I sebelumnya pada pukul 07.00 WIB dikumpulkan di Ruang Aula untuk mendapatkan penjelasan dan pengarahan oleh Bapak Drs. H. Sujono, MM (Kepala SDN Kalirungkut I/264 Surabaya). dan tepat pada pukul 08.00 pendaftaran dimulai.






Jumat, 21 Juni 2013

PERKEMAHAN JUMAT SABTU (PERJUSA)

Kegiatan PERJUSA dilaksanakan tanggal 21 - 22 Juni 2013, acara ini diikuti oleh siswa-siswi SDN Kalirungkut I/264 Surabaya dan dilaksanakan di Halaman Gedung SDN Kalirungkut I/264 Surabaya.

Dengan kegiatan ini diharapkan para siswa-siswi bisa lebih mandiri, terampil, dan mempunyai jiwa patriotisme.































Kamis, 20 Juni 2013

RAPAT WALI MURID KELAS V PERSIAPAN MENGHADAPI KELAS VI

Rapat wali murid kelas V dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan pembagian Rapot pada hari Jum'at tanggal 21 Juni 2013.
Rapat ini berlangsung mulai pukul 09.00 s.d. 10.30 WIB.

Dalam rapat ini Kepala Sekolah menyampaikan pesan dan hal-hal yang perlu dipersiapkan ketika naik kelas VI, karena sangat berhubungan dengan kegiatan Ujian Akhir Sekolah dan Persiapan Masuk SMP Negeri.

Susunan acararapat ini adalah sebagai berikut :
1. Pembukaan
2. Sambutan Wali kelas V
3. Pembinaan oleh Kepala Sekolah
4. Penutup/do'a
5. Pembagian Rapot kepada Wali murid.







PENERIMAAN RAPOT KENAIKAN KELAS TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Pada Jum'at pagi tanggal 21 Juni 2013, di SDN Kalirungkut I/264 Surabaya diadakan Pembagian Rapot siswa kelas I s.d V kepada wali murid/orang tua.

Kegiatan ini berlangsung hikmat dan lancar, semoga ilmu anak-anak bermanfaat dan barokah. Amin.